Infokita.us - Belum lama ini kita baru memperingati hari sumpah pemuda pada tanggal 28 Oktober kemarin. Sumpah pemuda merupakan hasil keputusan Kongres Pemuda Kedua pada tanggal 28 Oktober 1928, yang kemudian ditetapkan sebagai hari sumpah pemuda. Artikel sumpah pemuda banyak sekali beredar di Internet, biasanya artikel-artikel seperti ini dibutuhkan oleh para pelajar untuk mengerjakan tugas sekolah pada pelajaran Bahasa Indonesia ataupun pelajaran Sejarah.
Pada pembuatan artikel sumpah pemuda, pada awal pembukaan artikel sebaiknya berisi mengenai hal-hal problematika pemuda saat ini atau keadaan pemuda saat ini. Kemudian diteruskan dengan pembukaan sejarah sumpah pemuda, seperti kapan ikrar sumpah pemuda di ikrarkan, berlokasi dimana, siapa penggagasnya, siapa saja yang hadir pada sumpah pemdua dan isi teks sumpah pemuda. Bisa juga ditambahkan dengan beberapa alasan-alasan mengenai diadakanya Kongres Pemuda Kedua.
Setelah itu, pada artikel tentang sumpah pemuda ditambahkan dengan makna yang bisa diambil dari sumpah pemuda untuk pemuda-pemudi saat ini, agar pemuda saat ini bisa mengambil spirit dari sumpah pemuda. Karena sumpah pemuda itu bukan hanya untuk masa perjuangan dahulu saja, dalam setiap ikrar sumpah pemuda terkandung makna agar pemuda-pemudi bangsa indonesia harus memperjuangkan nasib masa depan bangsa Indonesia.
Dalam artikel tersebut juga bisa dijelaskan bagaimana langkah-langkah yang harus dilakukan oleh pemuda-pemudi bangsa untuk bisa menuju masyarakat Indonesia yang adil dan makmur serta berdaulat. Bagaimana cara memperjuangkan keutuhan bangsa Indonesia dari banyaknya pengaruh-pengaruh bangsa asing di Indonesia. Bagaimana cara membenahi luka kejiwaan (mental)
berbangsa yang ada sejak era pra-kemerdekaan dan juga bagaimana caranya untuk mencerdaskan bangsa dari Sabang hingga Merauke. Salah satu contoh artikel tentang sumpah pemuda adalah sebagai berikut :
Artikel tentang sumpah pemuda
Sumpah Pemuda merupakan babak baru
bagi perjuangan bangsa Indonesia. Karena, perjuangan yang bersifat lokal
(kedaerahan) berubah menjadi perjuangan yang bersifat nasional. Para pemuda
jaman dahulu sadar bahwa perjuangan yang bersifat lokal sia-sia belaka.
Penjajah dapat mematahkan perlawanan mereka walaupun cukup merepotkan juga.
Mereka juga sadar bahwa hanya dengan persatuan dan kesatuan, cita-cita
kemerdekaan dapat diraih.
Oleh karena itu, peristiwa 28 Oktober 1928 tidak
layak dan tidak boleh kita lupakan, terlebih oleh para pemuda. Karena,
pemudalah yang mengucapkan sumpah tersebut dan dengan sungguh-sungguh
mentaatinya. Saat ini, cita-cita untuk meraih kemerdekaan sudah tercapai.
Lalu, apakah Sumpah Pemuda masih relevan untuk
saat ini? Tentu saja Sumpah Pemuda masih berperan penting, yaitu untuk kembali
menumbuhkan semangat kesatuan dan persatuan bangsa Indonesia yang kini kian
meredup.
Para pemuda sepatutnya kembali menggali nilai-nilai luhur yang terkandung
di dalamnya. Nilai-nilai yang ditemukan diharapkan menjadi pendorong dan arah
untuk memperkuat kesatuan dan persatuan tersebut. Oleh karena itu, diperlukan
pemaknaan tiada henti (terus-menurus) tentang Sumpah Pemuda. Juga,
memberi pemaknaan secara baru sesuai dengan perubahan zaman dan kondisi aktual.
Kesatuan dan persatuan amat penting bagi negara kita yang karakteristik
masyarakatnya majemuk berganda, yaitu majemuk secara horisontal dan majemuk
secara vertikal. Diharapkan dengan adanya pembahasan sumpah pemuda ini, masyarakat Indonesia
semakin menyadari pentingnya persatuan dan kesatuan untuk mewujudkan cita-cita
bersama menuju masyarakat yang adil dan makmur.
Demikian salah satu contoh artikel tentang sumpah pemuda yang bersumber dari artikel yang ada di blogdetik.com. Apabila ingin menjadikan artikel ini sebgai tugas di sekolah, sebaiknya rubahlah beberapa kalimat atau paragraf pada artikel tersebut. Bisa juga ditambahkan dengan beberapa paragraf baru agar terlihat berbeda. Karena bukan tidak mungkin, teman-teman anda juga mengambil artikel yang sama.Baca juga : kumpulan puisi sumpah pemuda terbaik
Post a Comment
Post a Comment